• 0821 1211 5756
  • office@badanwakafassyifa.org
  • Subang, Jawa Barat, Indonesia
Edukasi Wakaf
WAKAF AL-QURAN

WAKAF AL-QURAN

Sahabat, sudah dipastikan sebagian besar dari kita menginginkan pahala yang terus menerus mengalir tanpa henti meskipun kita telah meninggal dunia. Karenanya, salah satu pahala yang akan membantu manusia mendapatkan pertolongan dari Allah SWT, baik saat di dunia maupun di akhirat kelak, ialah dengan berwakaf. Salah satu wakaf yang bisa membantu kita ialah dengan berwakaf Al-Qur’an. Seperti hadist yang di riwayatkan Ibnu Majah:

Rasulullah SAW bersabda “Sesungguhnya di antara amal saleh yang mendatangakan pahala setelah orang yang mengamalkannya meninggal dunia, yaitu ilmu yang disebarluaskan olehnya, anak sholeh yang ditinggalkannya, mushaf (Al-Qur’an) yang diwariskannya, masjid yang dibangunnya, rumah yang didirikan dengan tujuan dijadikan sebagai tempat bermalam (penginapan) orang yang sedang dalam perjalanan (ibnu sabil), sungai yang dialirkan guna kepentingan orang banyak, dan harta yang disedekahkannya.” (HR. Ibnu Majah)

Lalu, apa wakaf Al-Qur’an itu?

Secara umum, pengertian wakaf merujuk pada pemberian secara ikhlas berupa harta benda yang dimiliki secara sah untuk tujuan kemaslahatan umat. Sehingga secara spesifik definisi wakaf Al-Qur’an adalah pemberian Al-Qur’an untuk kepentingan umat dengan niat karena Allah.

إِنَّ المُصَّدِّقِينَ وَالمُصَّدِّقَتِ وَأَقرَ ضُوا اللهَ قَرضًا حَسَنًا يُضَعَفُ لَهُم وَلَهُم أَجرٌ كَرِيمٌ

Artinya: “Sesungguhnya orang-orang yang bersedekah baik laki-laki, maupun perempuan dan meminjamkan kepada Allah dengan pinjaman yang baik, akan dilipatgandakan (balasannya) bagi mereka, dan mereka akan mendapat pahala yang mulia.” (QS. Al-Hadid: 18)
Sahabat, sudah terbayangkan bukan? Jika kita berwakaf Al-Qur’an dan kemudian Al-Qur’an itu selalu dibaca bahkan dihafal oleh para penghafal Al-Qur’an, maka seberapa banyak amal yang akan kita dapat darinya?
Insyaa Allah Badan Wakaf Assyifa mewadahi bagi Sahabat yang ingin melaksanakan amalan dengan pahala terus menerus melalui Wakaf Al-Qur’an. Alhamdulillah pada tahun 2022, Badan Wakaf Assyifa telah dipercaya dengan diamanahkan penyaluran 1500 mushaf Al-Qur’an di Kecamatan Jalancagak, Subang.