Tips Khatam Qur’an di Bulan Ramadhan
Datangnya bulan Ramadhan membuat banyak orang berlomba-lomba untuk meningkatkan amal ibadah. Terlebih mengingat janji Allah Swt yang akan melipat gandakan segala kebaikan yang dilakukan oleh hamba-Nya. Oleh karena itu, datangnya bulan Ramadhan dapat menjadi momentum terbaik umat Islam untuk memperbanyak khatam al-Qur’an.
Lantas bagaimana cara untuk khatam al-Qur’an pada bulan Ramadhan di antara banyaknya rutinitas harian yang tak jarang tak bisa ditinggalkan?
Dengan pertanyaan di atas, berikut tips untuk khatam al-Qur’an di bulan Ramadhan:
- Kenali al-Qur’an
Sejak usia dini, tentu kita sudah diperkenalkan pada kitab suci umat Islam, yakni al-Qur’an. Di mana secara fisik al-Qur’an terdiri dari 30 juz dan 1 juz terdiri dari 20 halaman atau 10 lembar. Sehingga dapat dibuat target yang tentunya mampu menyesuaikan rutinitas sehari-hari.
- Membuat Target
Dalam membuat target, perlu di pahami bahwa setiap umat Muslim harus meluangkan waktu untuk membaca al-Qur’an dan bukan sebaiknya, atau membaca al-Qur’an di waktu luang. Terutama saat ada jeda waktu istirahat untuk mendirikan sholat lima waktu. Sehingga kita dapat menjalankan target setiap akan dan setelah menjalankan sholat lima waktu unutuk membaca al-Qur’an paling sedikit 4 halaman atau 2 lembar.
Namun Rasulullah saw menganjurkan dalam sabdanya berikut ini:
« اقْرَإِ الْقُرْآنَ فِى شَهْرٍ » . قُلْتُ إِنِّى أَجِدُ قُوَّةً حَتَّى قَالَ « فَاقْرَأْهُ فِى سَبْعٍ وَلاَ تَزِدْ عَلَى ذَلِكَ »
“Bacalah (khatamkanlah) Al Quran dalam sebulan.” ‘Abdullah bin ‘Amr lalu berkata, “Aku mampu menambah lebih dari itu.” Beliau pun bersabda, “Bacalah (khatamkanlah) Al Qur’an dalam tujuh hari, jangan lebih daripada itu.” (HR. Bukhari)
Meski di sisi lain Imam Nawawi menjelaskan kebanyakan ulama berpendapat tidak ada batasan waktu untuk mengkhatamkan al-Qur’an dan semua tergantung pada motivasi pada setiap diri individu. Oleh karena itu, dijelaskan dalam Tafsir al-Qur’an al-‘Azhim, 7: 414, Abu Said al-Khudri menjawab, “Iya betul. Bacalah walau hanya lima ayat,” terkait firman Allah Swt dalam QS al-Muzammil ayat 20 berikut ini:
فَاقْرَءُوا مَا تَيَسَّرَ مِنَ الْقُرْآَنِ
“Karena itu bacalah apa yang mudah (bagimu) dari al-Quran.”
Demikian tips dalam mengkhatamkan al-Qur’an di bulan Ramadhan. Semoga segala niat baik kita dimudahkan oleh Allah Swt. Aamiin ya rabbal alaamiin.
Sahabat, al-Qur’an merupakan pertunjuk untuk menggapai rahmat serta ridha Allah Swt. Namun, banyak di antara saudara-saudara seiman kita yang tak jarang sulit memiliki sarana dan prasarana tersebut.
Oleh karena itu, yuk berikan wakaf terbaikmu bersama Badan Wakaf Assyifa yang senantiasa menjadi penyalur untuk saudara-saudara seiman kita yang membutuhkan uluran di luar sana melalui link di https://bit.ly/bacaanuntuknegeri